Anak-anak Lebih Jujur dari Orang Dewasa

KhazanahHumorAnak-anak Lebih Jujur dari Orang Dewasa

ISLAMRAMAH.CO, Gus Dur layak menjadi bapak humoris Indonesia. Bagaimana tidak, humor-humor Gus Dur tidak hanya membuat orang lain terpingkal-pingkal, tetapi juga mengandung satire dan kritik yang amat tajam terhadap realitas sosial kehidupan masyarakat umum.

Pernah suatu saat Gus Dur mengkritik kebiasaan orang dewasa yang kadang-kadang tidak menampilkan kejujuran. Gus Dur mengingatkan betapa anak-anak lebih jujur dari orang dewasa.

Ceritanya, Gus Dur yang dikenal sebagai penulis yang produktif hampir tiap pekan tulisannya muncul di koran atau majalah. Tema-tema tulisannya pun beraneka ragam. Dari soal politik, sosial, sastra, dan tentu saja tentang agama.

Pernah Gus Dur mengangkat soal puisi yang ditulis oleh anak-anak di bawah umur 15 tahun yang dimuat di majalah Zaman.

Kata Gus Dur, anak-anak itu ternyata lebih jujur dalam mengungkapkan keinginan-keinginannya. Enggak percaya? Baca saja puisi yang dibuat oleh Zul Irwan ini:

Tuhan…

Berikan aku mimpi malam ini…

Tentang matematika..

Yang diujikan besok pagi..

Artikel Populer
Artikel Terkait

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.