Mencintai Indonesia Berarti Mencintai Agama

BeritaMencintai Indonesia Berarti Mencintai Agama

ISLAMRAMAH.CO, Mencintai Indonesia berarti mencintai agama Islam karena tidak mungkin dakwah Islam terlaksana tanpa adanya Tanah Air. Tanah Air Indonesia adalah tanah di mana pondok pesantren dibangun, tanah di mana mushalla, masjid hingga surau didirikan. Bahkan kelak, raga kita akan dikubur di Tanah Indonesia. Maka dari itu, mencintai Tanah Air sejatinya sebuah bentuk manifestasi dari mencintai agama.

Selaras dengan hal itu, Ketua Pengurus Cabang (PC) NU Kabupaten Bekasi KH Bagus Lukito, mengatakan, Indonesia merupakan tanah bagi agama Islam. Betapa tidak, di tanah Indonesia terdapat ratusan masjid, madrasah, hingga pesantren yang tersebar di berbagai penjuru Indonesia. Bahkan, tanah Indonesia merupakan tanah di mana makam para waliyullah disemayamkan.

“Indonesia memiliki potensi aset yang kaya, masjid ada sekitar 800 ribu, bahkan menurut NU ada sejuta lebih. Madrasah dan pesantren, hafiz al-Quran, jamaah haji dan umroh, bahkan makam para wali, di Indonesia gudangnya,” jelas Kiai Bagus dalam perayaan puncak Hari Santri 2018 di OSO Sport Centre, Grand Wisata, Tambun Selatan, Bekas (4/11).

Kiai Bagus juga menjelaskan, bahwa ukuran keimanan seseorang tidak ditentukan oleh bendera dan simbol-simbol agama, melainkan melalui akhlakul karimah atau moralitas yang luhur. “Ukuran keimanan dan ketauhidan itu bukan karena mengibarkan bendera berkalimat laa ilaaha illallah saja. Dalam perayaan Hari Santri Nasional di Bekasi, alhamdulillah bendera itu tidak ada,” tegas Kiai Bagus.

Maka dari itu, mencintai Indonesia sejatinya adalah mencintai agama karena di dalam negara Indonesia terkandung tanah perjuangan Islam itu sendiri.“Maka, jika kita mencintai Indonesia sudah pasti mencintai agama kita yaitu Islam,” pungkasnya.

Artikel Populer
Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.